Instagram Reel Kenapa Like Dan Views-nya Sedikit Dibanding Posting Foto?

Daewin Networks, Bagi kamu pengguna Instagram sejak tahun 2013-an lalu pasti tau dong bagaimana perubahan yang sangat signifikan dari Instagram.

Instagram selalu memberikan fitur – fitur terbaru terutama bagi kamu seorang kreator yang suka membuat konten – konten berupa foto maupun video.

Semenjak adanya fitur Reel, Hampir mirip seperti dengan aplikasi sebelah, Namun masing – masing memiliki keunggulannya.

Foto: Tangkapan Layar, Instagram Reel @newestindonesia

Pernah gak kamu ketika upload reel view dan likenya lebih sedikit dibanding kamu ketika posting foto di feed Insstagram?

Atau bahkan sama saja? Kadang views di story lebih banyak dibanding dengan like postingan foto maupun reel.

Apabila kamu masih memiliki akun baru di Instagram, Sebenarnya Reel mampu menjangkau kepada banyak akun ketika hasil video reel yang kamu unggah memiliki transisi yang unik ditambah menggunakan musik yang sedang tren atau ada tanda panah keatas tersebut. Namun, Apabila video reel yang kamu unggah hanya biasa saja, Maka like dan views pun juga sedikit.

Jadi Kenapa Like dan Views Reel Sedikit Di Akun Instagram Kamu?

Khusus buat akun baru ya, berbeda juga dengan akun memang sudah memiliki banyak follower.

  • Yang pasti konten yang diunggah tidak menarik dimata followers atau users.
  • Transisi video yang biasa
  • Kualitas video kurang HD atau 4K
  • Tidak menggunakan musik trending
  • Jarang aktif di Instagram (Jarang upload di feed maupun di Instastory)
  • Jumlah follower masih sedikit, Untuk itu dibutuhkan konsistensi mengunggah konten setiap harinya.
  • Terkadang apabila sudah menggunakan hashtags, Coba klik salah satu hashtags yang kamu gunakan. Reel yang kita unggah tidak muncul pada pencarian terbaru, Yang muncul hanya postingan terpopuler atau postingan populer terbaru saja. Tidak hanya Reel, Postingan foto pun juga sama.
  • Berbeda seperti dulu algoritma Instagram, Apapun yang terbaru selalu muncul paling teratas. Sehingga mudah ditemukan dan sehingga mudah mendapatkan like.

Jadi, Itu kenapa postingan reel maupun foto di Instagram sedikit mendapat like maupun views. Gimana pendapat kamu guys?

(Artikel yang kami tulis menurut pengalaman yang tiap harinya kami menggunakan Instagram sebagai media untuk memberikan informasi terbaru nasional maupun internasional. Follow @newestindonesia di Instagram)

Kunjungi Services kami untuk mengetahui lebih lengkap. Terima Kasih

Writer & Editor: DAW

Leave a Comment